Mengenal Gejala Flu Burung


Menjaga kesehatan itu penting dan perlu perhatian ekstra. Karena ketika jatuh sakit, aktifitas menjadi terganggu dan tentu saja proses penyembuhan sering kali menghabiskan banyak biaya. 

Salah satu penyakit yang perlu diwaspadai saat musim hujan adalah flu, khususnya fluburung. Penyakit ini bisa menular baik sesama unggas, atau dari ke unggas ke manusia. Resiko tertular paling tinggi ada pada anak-anak karena daya tahan tubuh mereka yang rendah, orang yang bekerja di peternakan unggas, penjual dan perawat unggas, dan lain-lain.



Adapun masa inkubasi atau perkembangan virus ini berlangsung selama 1-7 hari. Saat penyakit flu burung sudah menyerang, ada beberapa gejala penyakit flu burung pada manusia yang bisa diidentifikasi. Antara lain:

1. infeksi saluran pernapasan (ISPA)
2. demam tinggi di atas 39 derajat celcius
3. Sakit tenggorokan mendadak
4. Batuk, nyeri otot, dan mengeluarkan ingus
5. Sakit kepala
6. Badan terasa lemas tiba-tiba
7. bila penyakit sudah parah, akan timbul radang paru-paru yang bisa menyebabkan kematian

Membedakan flu burung dengan flu biasa mungkin tidak mudah bagi orang awam. Oleh karena itu, jangan menyepelekan flu yang sobat derita jika ada kemungkinan besar untuk terjangkit penyakit flu burung tersebut, khususnya jika ada banyak unggas berkeliaran di lingkungan sobat. Demikianlah informasi kesehatan hari ini tentang Gejala Penyakit Flu Burung Pada Manusia









0 komentar:

Post a Comment

 
© 2009 Info Kesehatan | Powered by Blogger | Built on the Blogger Template Valid X/HTML (Just Home Page) | Design: Choen | PageNav: Abu Farhan